TIPS DAN CARA MENGATASI SUSAH TIDUR ISONOMIA
Rabu, 01 Juni 2016
Edit
Rabu, 01 Juni 2016
Konten [Tampil]
Berikut ini ada beberapa obat dan tips untuk mengatasi dan mengobati, Tips dan Cara mengatasi susah tidur secara alami karena banyak pikiran, susah tidur malam, tidur siang
Kasur / tempat tidur yang tidak nyaman
Bisa jadi kesulitan tidur karena masalah kasur. Mungkin tak disadari bahwa gangguan itu terjadi setelah membeli kasur baru. Karena itu saat membeli kasur mesti dirasakan kira-kira keempukannya cocok atau tidak. Orang yang bobot tubuhnya berat tentu memerlukan kasur yang lebih tebal. Untuk mengetahuinya, cobalah telentang di kasur yang akan dibeli. Apakah posisi tubuh nyaman, tidak ada bagian tubuh yang mendapat tekanan berlebih. Jika tidak ada tekanan pada bagian tertentu -rasanya seperti kita berdiri- berarti kasur tersebut dapat menopang tulang punggung dan lekukan tubuh sehingga ruas-ruas tulang punggung ada pada posisi netral. Hal ini dapat membantu mencegah gangguan tulang punggung.
Kurangi cahaya lampu
Gunakan cahaya redup agar tidur bisa nyenyak, bahkan jika diperlukan matikan lampunya agar kamar jadi gelap. Karena itu blokir semua sumber cahaya. Pastikan bahwa kita memiliki gorden atau tirai pada jendela karena bisa saja siraman cahaya lampu kendaraan jika kebetulan posisi kamar menghadap jalan, atau cahaya bulan bisa membangunkan kita.
Gaya Hidup yang Tidak Teratur
Dalam kategori ini biasanya seorang yang menderita penyakit insomnia disebabkan oleh beberpa faktor seprti keseringan main game, membuka internet, menyaksikan televisi, terlalu sering mengerjakan sesuatu hingga larut malam, tifur dengsn perut kosong, mengkonsumsi alkohol atau nikotin, sering makan pada saat akan tidur, dan lain sebagainya.
Ngopi Sebelum Tidur
Hentikan kebiasaan minum kopi, teh, cola dan minuman lain yang mengandung kafein, terutama di sore dan malam hari saat akan tidur.
Minuman Alkohol
Hindari mengkonsumsi alkohol berlebihan. Pada awalnya, alkohol memang membuat mengantuk, tapi nanti Anda akan terbangun di tengah malam dan sulit tidur kembali.
Gangguan Psikologis dan Emosional
Memiliki masalah yang tidak sedikit membuat seseorang sulit untuk tidur dan kemungkinan akan menghantui saat berbaring di tempat tidur.Permasalahan tersebut biasanya berupa Permasalahan yang terjadi di kantor, permasalahan keluarga, terusik dengan kelakuan tetangga, keseringan memikirkan masa depan, selalu merasa berdosa. Dll
Minum Obat Tertentu
Rasa Perih, sesak, nyeri dan rasa lainya biasanya ditimbulkan oleh beberapa penyakit seperti sakit kepala, penyakit asma, jantung, maag dan menderita stroke etrkadang dapat membuat anda susah tidur. Efek dari obat tersebut ada yang bersifat seperi kafein yang membuat anda selalu berpikir macam-macam.
Lingkungan yang tidak nyaman
Kondisi lingkungan yang mengangu aktivitas sehari-hari dapat menyebabkan seseorang kesusahan dalam tidur. Lingkung tersebut dapat berupa lingkungan yang dekat dengan rel maupun stasiun kereta api, dekat dengan bandara, warga yng kurang ramah (sering membuat keributan) dan lain-lain. Lingkungan ini berpotensi menyebabkan penyakit insomnia.
Minum dan Makan Jangan Berlebihan
Minumlah minuman yang hangat pada saat jam menjelang tidur. Hindari makan terlalu kenyang atau terlalu sedikit, karena itu akan membuat perut merespon secara tidak normal.
Tempat tidur paling nyaman |